5 Aplikasi Edit Foto Terbaik Android Terbaru

Inilah Aplikasi Edit Foto Terbaik Android 2017 - Layanan untuk berbagi foto yang bisa kita temukan di media sosial seperti misalnya Snapchat, instagram, dan Path memang sering digunakan oleh para pengguna android sebagai sarana untuk mengekspos hasil foto-foto terbaik mereka. Tentu saja hal ini tidak lepas dari peranan kamera smartphone.


Aplikasi Edit Foto Terbaik Android

Namun, meski anda sudah menggunakan kamera smartphone berkualitas tinggi, akan tetapi anda juga memerlukan aplikasi editor foto sebagai penunjang untuk lebih memaksimalkan hasil  foto yang anda miliki. Aplikasi-aplikasi editor foto yang bermunculan saat ini tentunya sudah banyak yang didukung dengan fitur serta efek yang sangat bagus dan menarik, yang mana hal itu mungkin tidak dapat anda temui pada kamera standar yang ada di smartphone tersebut.

Nah, bagi anda yang ingin mencoba memasang aplikasi editor foto di hp android anda, berikut ini ada beberapa aplikasi edit foto terbaik android yang sudah kami pilihkan khusus untuk anda.

5 Aplikasi Edit Foto Terbaik Android Terbaru

  1. Facetune.

Aplikasi edit foto terbaik andorid yang pertama adalah Facetune. Untuk kalian para pecinta selfie, kami rasa aplikasi facetune ini sangat pas sekali untuk anda. Karena aplikasi ini memiliki kemampuan untuk mengubah hasil foto selfie menjadi lebih indah dan menarik. Ada cukup banyak fitur-fitur keren yang tersedia di aplikasi facetune ini yang antara lain fitur pengubah warna mata, hingga fitur meniruskan pipi.

Contoh hasil editan Facetune
Selain itu aplikasi ini juga memungkinkan anda untuk mengganti warna gigi agar terlihat lebih bersih dan putih. Jadi, bagi anda para wanita yang hobi berselfie, tentunya wajib mencoba aplikasi facetune ini. Tertatarik dengan Facetune? Cukup dengan Rp 3.000, Anda bisa mendownload dan menggunakan aplikasi ini pada Android Anda secara legal.
Download Facetune di sini.

  1. Adobe Photoshop Fix dan Express.

Kami yakin pasti anda sudah sangat mengenal nama aplikasi foto yang satu ini. Kabarnya aplikasi editor foto unggulan buatan adobe ini ternyata sudah tersedia pada smartphone android. Dalam aplikasi ini, adobe akan menawarkan dua editor foto yang dapat anda pakai yaitu Photoshop Fix dan Express.

Untuk photoshop fix ini khusus untuk mengedit foto-foto sederhana yang memanfaatkan beberapa fitur utama diantaranya photo defects dan liquifying tool. Sementara untuk aplikasi photoshop exspress menyediakan fitur-fitur yang lebih lengkap,  terlebih juga sudah mendukung format foto DSLR dan RAW.

Kabar gembiranya, kedua aplikasi edit foto terbaik android ini adalah freeware. Tunggu apa lagi?
Download Adobe Photoshop Fix di sini.
Download Adobe Photoshop Express di sini.

  1. Snapseed.

Mungkin sebagian dari anda ada yang belum tau bahwa ternyata aplikasi snapseed ini merupakan aplikasi editor foto android ciptaan Google. Tentunya aplikasi buatan google ini sudah pasti memiliki kemampuan olah foto yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Dalam aplikasi snapseed ini tersedia berbagai macam fitur keren yang bisa digunakan untuk memodifikasi foto supaya tampak lebih memukau. Fitur-fitur penting untuk mengedit foto yang disediakan pada aplikasi ini diantaranya filtering, brush, HDR, dan color grading.

Download Snapseed gratis di sini.
 
Pixlr.

Untuk anda yang senang melakukan pengeditan foto di smartphone android, kami rasa aplikasi Pixlr ini layak untuk anda coba. Aplikasi bikinan Autodesk Inc ini disebut-sebut merupakan salah satu aplikasi editor foto android unggulan untuk sarana mengolah foto. Dalam aplikasi pixlr ini anda akan menemukan banyak sekali efek foto yang cukup keren seperti efek mencerahkan, melembutkan kulit, serta efek kosmetik untuk wajah.

Di aplikasi ini anda pun bisa memanfaatkan mode advance yang sudah menyediakan beberapa fitur yang keren untuk menciptakan sebuah foto agar terlihat lebih mempesona. Untuk menggunakan aplikasi ini tentunya sangatlah mudah, karena adan tidak perlu menguasai keterampilan khusus untuk bisa menghasilkan sebuah foto yang berkualitas tinggi.

Download gratis Pixlr di sini.

  1. Vignette.

Aplikasi edit foto terbaik android yang ke-5 adalah Vignette. Aplikasi vignette ini merupakan sebuah aplikasi berbayar yang mana sebenarnya aplikasi ini belum bisa seutuhnya dikatakan sebagai aplikasi editor foto. Namun menurut kami aplikasi ini lebih sesuai disebut sebagai aplikasi hybrid. Karena aplikasi ini justru lebih mirip dengan aplikasi kamera yang menyediakan fitur-fitur seperti time lapse, self timer, serta digital zoom.

Tapi kelebihan dari aplikasi vignette ini adalah tersedianya berbagai macam efek-efek yang sangat menarik. Apalagi bila anda mampu mengedit efek dengan lebih baik, anda pasti bisa menciptakan foto yang menyerupai hasil foto di kamera Holga, Poloraid, Lomo dan Diana. Dikarenakan aplikasi ini lebih mengutamakan pada efek kamera, jadi anda tidak bisa mengharapkan fitur-fitur yang banyak di aplikasi ini.

Download Vignette di sini.

Dari kelima aplikasi edit foto terbaik android yang sudah kami sampaikan diatas tentunya bisa membantu anda untuk memaksimalkan hasil jepretan foto agar bisa terlihat lebih keren dan mempesona. Semoga bermanfaat.

Post a Comment

Previous Post Next Post